Memilih dan Memilah Judul Tulisan
Disini saya akan berbagi sedikit ilmu seputar Tips Membuat Judul dari mulai melakukan pemilihan dan penulisan judul. Setiap buku pasti ada judulnya. Setiap tulisan naskah Novel, cerpen, puisi atau naskah fiksi maupun non fiksi lainnya pasti ada judulnya, kecuali tulisan ringan bisa jadi tanpa judul.
Jadi, sudah selayaknya kita perlu tau apa saja tips membuat judul yang baik dan benar.
Baik, saya sudah menuliskan beberapa point yang perlu diperhatikan dalam menulis ataupun memilih judul. Sebenarnya ada banyak poin namun disini saya share beberapa dahulu ya.
Hal yang Perlu Diperhatikan dalam Menulis ataupun Memilih Judul :
1. Gunakan diksi yang sederhana, menarik dan mudah diingat.
2. Judul mencerminkan isi tulisan naskah.
3. Pertimbangan segmen pembaca
4. Pilih diksi yang memiliki makna luas sehingga bisa memikat pembaca. Misal, Ibu ( bisa berarti ibu orang tua, istri, ibu kota.. dll)
5. Hindari kata-kata yang memancing SARA, makian dan hal negatif lainnya.
6. Perhatikan pedoman penulisan judul, seperti
– Setiap Huruf di Awal Kata Ditulis Dengan Huruf Kapital
– Gunakan Huruf Kecil pada kata-kata penghubung seperti di, ke, dari…
-Perhatikan Kaidah Huruf Kapital pada Kata Ulang.
Jika kata ulang murni maka ditulis kapital semua. contoh: Kura-Kura
Jika kata ulang semi, maka ditulis besar dan selanjutnya kecil. contoh Gerak-gerik..
Poin-poin sederhana di atas yang bisa membuat tulisan kalian jadi dilirik pembaca, atau bahkan bisa menjadikan buku anda best seller.
Maka penulisan judul jangan dianggap sepele, namun jangan dianggap membingungkan juga.. hehehe
Jangan lupa juga, judul jangan terlalu panjang yang terlihat nantinya menjadi aneh dan tak nyaman dibaca, juga membuat pembaca menjadi tak minta duluan ketika ingin membaca karya kalian.Judul terdiri dari 1-4 kata juga menurut saya sudah cukup untuk membuat judul, yang terpenting adalah pemilihan kalimat yang tepat. Dan juga di fokuskan agar sesuai dengan alur cerita atau sesuatu yang berkaitan dengan cerita tersebut.
Dalam membuat judul usahakan buat judul yang padat singkat dan jelas. Supaya pembaca bisa dengan mudah mengetahui isi dari cerita.
Beberapa pertanyaan diskusi. Bagi yang mau tanya juga bisa komentar di postingan ini 
1. Pertanyaan Pertama: mohon izin bertanya kak ketika menulis baiknya memilih judul dahulu atau menulis dahulu baru memilih judul ? Soalnya pengalaman ketika menulis hal yang paling sulit itu justru dalam menentukan Judul, terimakasih kak😇
2. Pertanyaan kedua: Khusnul_Poltekkes Kemenkes Palembang_Maaf kak maksud yang pertimbangan segmen pembaca itu gimana kak?
Jawaban singkat dan sederhana:
Baik, Terimakasih. Berdasarkan pengalaman saya keduanya bisa dilakukan. Ada beberapa penulis yang memilih memberikan judul ketika di akhir, ada pula yang lebih suka memberikan di awal. Bagi yang nulis di awal biasanya atas dasar untuk mempermudah dalam menulis atau memfokuskan tulisannya.
Bagi yang nulis judul di akhir, biasanya atas argumen biar tulisan sudah selesai dahulu biar nantinya judul bisa benar-benar menggambarkan tulisan. Jadi gak terlalu bermasalah mau ditulis di awal atau akhir karena saya yakin tipe penulis beragam. Segmen pembaca itu sederhananya adalah target market siapa pembaca yang ditujukan. Jika pembaca yang dituju adalah anak-anak, maka buatlah judul yang sesuai atau menarik anak-anak, jika remaja maka sesuaikan dng hal-hal yang menarik pembaca..
Bagi yang mau bertanya silahkan bisa bertanya di kolom komentar. Bagi yang mau lihat beberapa kisah inspirasi juga bisa cek di inspirasi
Tips-Trik Menulis lainnya bisa cek di sini