Dream

*Meraih Impian dengan Menuliskannya*

Berbicara tentang mimpi saya teringat film Laskar Pelangi. Ada sebuah kalimat pengingat dalam film tersebut.
Mimpi adalah kunci untuk kita menaklukkan dunia berlarilah tanpa lelah sampai engkau meraihnya.
*@Laskar Pelangi* Untuk mewujudkan mimpi itu dapat dimulai dengan jalan menuliskannya. Dalam diskusi ini kita akan membahas tentang mewujudkan impian melalui tulisan.


Pertama, kita lihat makna mimpi dahulu. Mimpi disini bukan berarti “mimpi” sebagai bunga tidur ya.. hehe😄. Namun mimpi di sini, berarti berbicara tentang suatu rencana, tujuan yang hendak dicapai.
saya yakin semua digrup ini punya impian masing-masing. Saya yakin pula sebagian anggota disini bermimpi menjadi penulis hebat. selanjutnya mari kita refleksikan diri atas pernyataan berikut ini,

Pernahkah Anda mengamati orang orang yang sukses dan meraih
prestasi tinggi? Mengapa mereka bisa mengerjakan dan mencapai
lebih banyak hal dalam hidupnya padahal waktu yang tersedia sama 24
jam?

Jawabannya adalah karena memiliki tujuan/impian yang jelas dan komitmen untuk
mewujudkannya.Lalu bagaimana agar mimpi itu tidak jadi hanya angan belaka??
Jangan sampai impian anda sebatas harapan saja.
Namun ingatlah keinginan dan berharap saja tidaklah cukup untuk
mewujudkan impian .
Kalau hanya harapan saja maka akhirnya mereka berkumpul pada suatu pulau yang disebut pulau “Suatu Saat”.

Seorang raja minyak yang bernama H.L Hunt ditanya wartawan tentang
rahasia kesuksesannya. Dan ia menjawab bahwa hanya ada 3 syarat
untuk sukses: pertama putuskan dengan tepat apa yang Anda inginkan
dalam kehidupan ini. Kedua tentukan harga yang harus Anda bayar untuk
apa yang Anda inginkan itu. Ketiga putuskan untuk membayar harga itu.
Sekarang putuskanlah Anda mau seperti apa kehidupan Anda. Putuskan
juga berapa harga yang Anda bersedia bayar untuk mewujudkan itu. Dan
LAKUKANLAH!!! dan mulailah mewujudkan impian melalui tulisan.

Seperti yang dikatakan H.L Hunt syarat meraih sukses menggapai impian adalah keputusan
untuk berani membayar harga kesuksesan. Bagaimana caranya? Dengan
melakukan apa yang harus dilakukan dengan penuh komitmen.
Komitmen adalah sebuah keputusan untuk melakukan sesuatu yang
penting dan perlu untuk kesuksesan Anda, tidak peduli apapun kondisi
Anda, tidak peduli apakah ada yang mengawasi Anda atau tidak, tidak
peduli Anda nyaman atau tidak, tidak peduli apakah Anda sudah terbiasa
atau belum, tidak peduli apakah Anda suka atau tidak.

Kedua, lalu bagaimana cara agar lebih konkret, efisien dan efektif meraih impian kita??
Banyak orang punya impian namun tak begitu jelas tentang impiannya..
Mereka terjangkiti penyakit “alasanitis”. Mereka memiliki tujuan atau impian yang
kurang jelas tentang apa yang sebenarnya mereka inginkan

Untuk itu biar lebih jelas dibutuhkan cara untuk mendetailkan impian kita. Bagaimana jalannya? Jalannya dengan menuliskannya. Sebagaimana yang telah disinggung moderator di awal tadi. 😊
Memiliki impian itu sebenarnya sama dengan proses meminta. Yaitu meminta hanya kepada Tuhan, bukan kepada pihak lain. Kalau kita meminta kepada orang lain baik secara tersurat maupun tersirat. Secara langsung akan bisa berakibat turunnya rejeki kita.

Dalam meminta atau memiliki impian ini juga ada aturannya, agar mendapat perhatian pihak yang dimintai yaitu Tuhan. Syaratnya yaitu :

1. Tertulis dan disertai foto (supaya tidak berubah ubah),

2. Permintaannya jelas dan spesifik, bukan hanya minta rezeki, minta kaya, minta makmur yang tidak spesifik. Angkanya harus jelas, minta apa, jumlahnya berapa dsb. Prinsipnya kalau Anda sendiri tidak bisa membayangkan maka tidak akan bisa diberi. Tuhan itu Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, Maha Kaya tetapi bukan Maha Pemaksa. Kalau Anda merasa nyaman tinggal di bawah jembatan dan tidak meminta pindah ke rumah besar. Tuhanpun tidak akan memaksa Anda untuk tinggal di rumah besar meskipun itu hal mudah bagi Nya.

3. Menggunakan kata kata positif. Sebaiknya tidak ada kata TIDAK, JANGAN atau kata negatif lain karena pikiran bawah sadar kita tidak bisa mengartikan itu. Misalnya Anda mengatakan :”Saya tidak ingin menjadi miskin”. Maka kondisi miskin seperti yg tergambar itulah yg muncul dan tergambar di otak. Itulah yang disimpan. Akan berbeda jika mengatakan “Saya ingin kaya”. Dengan catatan, Anda sudah memiliki gambaran jelas kehidupan seperti apa di otak Anda kalau mengatakan kaya. Jika belum ada gambarannya, pakailah gambaran aspek aspek orang kaya. Misal rumah dengan halaman 2000 meter, penghasilan 100 juta dan sebagainya.

Untuk “mengelabui” bawah sadar Anda karena faktanya Anda belum punya, maka di depan kalimat itu diberi tambahan dalam proses, atau berharap, meminta dan sebagainya.

Contoh :

~ Saya berharap memiliki sawah seluas 20 hektar.

~ Saya ingin bisa jadi penulis hebat, hingga buku yang saya tulis bisa jadi best seller dibaca banyak orang, bermanfaat bagi banyak orang. Hasil penjualan buku bisa digunakan membangun sekolahan gratis.Tambah lagi tetapkan tanggal tanun kapan harus anda capai impian di atas?

MIMPI ITU
SEMAKIN DETAIL
SEMAKIN BESAR
PELUANG TERWUJUD

Lawan anda dalam mewujudkan mimpi adalah anda sendiri. 😊
Plato, seorang filsuf besar pernah berkata, “Kemenangan pertama dan
terbaik adalah mengalahkan diri sendiri”.
berikut ini saya kasih beberapa pertanyaan untuk menuliskan impian dan mewujudkannya.

Mewujudkan Impian Melalui Tulisan.

1. Apa mimpi anda?
2. Mengapa anda ingin menggapai impian itu?
3. Bagaimana cara mewujudkannya?
4. Kapan mimpi itu harus terwujud?
5. Siapa saja yang dapat kita ajak kerjasama untum mewujudkan impian itu??

Silahkan dijawab ya dalam tulisan dikertas, hp atau apapun..
Dengan menuliskannya dan memvisualisasikanya maka akan semakin besar terwujud.
Hal ini sebagaimana yang telah saya alami dan beberapa oranh sukses lainnya alami, mereka menuliskan impiannya dengan detail.

*Jangan takut bermimpi, jaga mimpi itu terus membara dengan ditemani semangat kerja keras, disiplin, fokus, pantang menyerah dan doa.*☄💎😊 Mulailah mewujudkan impian dengan menuliskannya..
Demikian materi yang dapat saya sampaikan, materi ini saya peroleh dari berbagai buku dan pelatihan yang pernah saya ikuti.

Semoga Bermanfaat dan Berkah. Jangan lupa dipraktekan. 😊
@Shine Eko